Kamis, 29 September 2016

BISNIS

OPEC Sepakat Pangkas Produksi, Harga Minyak Meroket

Harga minyak mentah meroket hampir enam persen.
 
OPEC Sepakat Pangkas Produksi, Harga Minyak Meroket
Ladang minyak (CNBC)
 VIVA.co.id – Negara-negara pengekspor minyak (OPEC) sepakat untuk memangkas produksi minyak untuk mengatasi masalah kelebihan pasokan global saat ini. Arab Saudi berhasil melunakkan Iran di tengah meningkatnya tekanan harga yang rendah
Dilansir dari Reuters, Kamis 29 September 2016, kesepakatan tersebut merupakan sejarah yang terakhir terjadi pada 2008 lalu.
"OPEC membuat sebuah keputusan yang luar biasa. Setelah dua setengah tahun OPEC mencapai konsesus untuk mengelola pasar," kata Menteri Perminyakan Iran, Bijan Zanganeh.
Dia dan menteri lainnya di OPEC, bahwa akan mengurangi produksi minyak sebesar 32,5-33 juta barel per hari. Saat ini OPEC memperkirakan keluaran saat ini di 33,2 juta barel per hari.
" Kami telah memutuskan untuk menurunkan produksi sekitar 700 ribu barel per hari," kata Zanganeh.
Harga minyak mentah Brent ditutup naik US$2,72 atau 5,9 persen di level US$48,69 per barel. Sementara itu, minyak AS West Texas Intermediate (CTI) naik US$2,38 atau 5,3 persen di level US$47,05 per barel.

(ren)
TERKAIT:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar